Cara Membuat Naskah/Script Video yang Menarik

cara-membuat-naskah-script-video-menarik-brooks-leibee-unsplash-kak-reksy
Sumber Gambar : Unsplash.com

Apa itu Naskah?

Naskah adalah karya tulis yang dibuat oleh scriptwriter yang nantinya akan digunakan untuk unsur pembuatan film, program televisi, animasi, atau video game.

Untuk Apa Naskah Dibuat?

Di bawah ini merupakan beberapa fungsi penting dari script:

  • Sebagai acuan atau referensi (sehingga proses pembuatan video tetap terarah)
  • Sebagai dasar perhitungan anggaran
  • Sebagai patokan untuk membantu kamu dan tim kamu memperkirakan durasi dari video yang akan dibuat
  • Untuk mempermudah tim memahami storyboard dan alur cerita secara keseluruhan
  • Menjadi pedoman untuk narasi atau dialog yang akan dimasukkan dalam video

Bagaimana Cara Membuat Naskah Video?

Cara membuat naskah video tidak terlalu sulit, namun tidak mudah juga. Berikut langkah langkahnya

1. Tentukan tema

Pada langkah ini kamu harus menentukan tema atau topik yang ingin kamu buat pada scriptnya. Sebuah tema yang menarik akan memberikan kesan dan emosional yang baik bagi yang nanti menonton videonya.

Tema yang kamu ambil bisa yang sedang trend, atau sesuatu yang membuat penonton nantinya tertarik. Hal ini dilakukan agar topik atau tema yang diambil bisa relevan.

Misalnya tema yang akan kamu angkat yaitu horror, komedi, dan lain – lain.

2. Gunakan kalimat yang mudah dipahami

Gunakan bahasa dan kalimat sederhana pada script. Hal ini akan membantu para penonton untuk lebih memahami dan mengerti informasi-informasi atau pesan yang kamu sampaikan dalam videomu.

Dalam penulisan script juga perhatikan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia.

3. Gunakan kata ganti untuk orang pertama (aku, kamu, mereka, kalian, dan lain-lain)

Penggunaan kata ganti orang pertama juga berperan untuk menjalin keakraban antara konten videomu dan para penonton. Dengan penggunaan bahasa dalam script yang kasual, kamu dapat menyampaikan pesan-pesan penting dengan mudah – layaknya kamu bercerita kepada teman-temanmu.

4. Tidak melakukan promosi di awal video

Memasarkan produk atau jasa mu di awal bagian script bisa membuat penonton jenuh dan memiliki kesan yang terlalu memaksa.

 

Contoh Naskah Video

Intan adalah seorang waiters di salah satu café ternama di Bogor. Di suatu hari Intan datang terlambat ke tempat kerjanya. Sehingga intan terburu-buru untuk sampai tempat kerjanya. Intan sebenernya pekerja yang tidak pernah terlambat. Baru kali ini Intan terlambat.

Setelah, kamu membuat naskah lalu dibuatlah breakdown naskah.

breakdown-naskah-kak-reksy


Dari penjelasan itu, semoga kamu dapat membuat naskahmu dengan baik dan menarik. Sekian. Terima kasih.

Jangan lupa baca juga artikel yang lebih lengkap ya

Sumber Materi :

https://kreativv.com/film-animasi-video/cara-membuat-skenario-film/

https://videos.id/membuat-script-video-explainer/

https://rencanamu.id/post/how-to/4-langkah-menulis-naskah-film-yang-baik-bagi-pemula